"Selamat datang di MADU HUTAN IMAN"
SELAMAT
Selamat datang dan bergabung dengan Madu Hutan Iman, Semoga apa yang dicari atau apa yang diharapkan ada di sini. terimakasih atas kepercayaan & kerjasamanya.
NAMA
Apa arti sebuah nama?, bagi kami sangat berarti karena ini merupakan sebuah do'a. Mudah-mudahan dengan Menamai "Madu Hutan Iman" maka harapannya madu ini dapat kepercayaan oleh konsumen atau yang biasa mengkonsumsi Madu Hutan Iman.
OBAT
Menurut Nabi Sallallahu 'Alaihi Wasallam setiap penyakit itu pasti ada obatnya. "Berobatlah, maka sesungguhnya Allah tidak meletakkan penyakit kecuali Allah menyediakan baginya obat, kecuali satu penyakit, yaitu tua" ( Hadis riwayat Abu Daud)
Dari Abu Hurairah, dia berkata: Rasulullah Sallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda: "Barangsiapa yang menjilat madu sebanyak tiga kali pagi pada setiap bulan, maka dia tidak akan terkena cobaan yang besar."
Madu ini merupakan obat yang sudah jelas ada dalam kitab Al-Quran:
QS.16:69." kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu). Dari perut lebah itu ke luar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang memikirkan. "